20 Oktober 2011

Amris Pesanan Bu Yuni

60 buah Amris pesanan Bu Yuni dan teman kantor. Terimakasih ya bu atas orderannya semoga acaranya sukses, di tunggu orderan selanjutnya.

Ayam Cah Tahu


 
 Resep Lomba Masak Woman Radio
 modif by RDCakes

Bahan :
- 1 Buah Tahu Cina Potong jadi 9 bagian
- 2 iris jahe yang sudah dikupas ukuran sedang
- 4 Siung Bawang Putih cincang kasar
- 2 Buah Cabe Merah besar potong korek api
- 1/4 buah paprika potong korek api
- 1 potong daun bawang iris tipis
- 1 buah kaldu blok
- 1 sdm saos tiram
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt maizena campur dengan 3 sdm air dingin
- 1 Putih telur pisahkan putihnya.
- 450 ml air matang
- 125 gr ayam fillet cincang halus
- Minyak goreng untuk menumis
- Garam, Gula, Merica Secukupnya
- Daun Ketumbar/Wansui

Cara:
- Panaskan minyak goreng dalam wajan tumis bawang putih dan jahe hingga harum lalu masukkan ayam cincang tambahkan saos tiram aduk rata hingga matang.
- Lalu tuang kaldu blok yang sudah dilarutkan dalam 450 ml air, biarkan hingga mendidih lalu kecilkan api.
- Masukan tahu, tutup wajan masak selama kurang lebih 5 menit.
- Angkat tahu taruh di piring saji.
- Air rebusan yang tersisa masak kembali dengan menambahkan daun bawang, cabe merah, paprika, kecap asin, gula garam secukupnya masak hingga mendidih.
- Tuang putih telur segera aduk rata, kentalkan dengan larutan maizena.
- Siram kuah panas-panas keatas tahu hias dengan daun ketumbar/wansui.
- Tuangi minyak wijen.
- Hidangkan

Puding Sutra Mangga

 
Resep by Widya Hidayat
 
Bahan:
1kaleng SKM (Susu Kental Manis) Putih
6kaleng air (ngukur nya pakai kaleng SKM yang dipakai diatas yaaa)
1bungkus agar2 - swallow globe
1/2botol syrup ABC (squash) Mangga

Cara Membuat:
- Campur SKM + air + agar-agar dalam panci - masak sampai mendidih
- Tuang di cetakan/loyang (tanpa sambungan) berbentuk kotak - dinginkan (aku pakai plastik cup)
- Masih di dalam cetakan tadi, puding yang sudah beku di potong2 kotak
- Tuangi dengan 1/2 botol syrup mangga - pastikan syrup nya meresap sampai ke
   Sela-sela potongan puding
- Simpan dalam kulkas/lemari es - minimal 3jam
- Sajikan

Kroket Isi Rogout

 

Kroket kentang isi Rogout orderan tetangga untuk dibawa keacara lamaran temennya. Thankyou ya sis atas orderannya ditunggu orderan selanjutnya ya he he he

Ayam Goreng Saus Mentega

Bahan:
2    Buah Paha Ayam, tiap paha ayam potong jadi 6 bagian
1    Cangkir tepung sagu tani atau tepung kanji
1/2 buah Bawang bombay ukuran besar, iris tipis memanjang
2    iris jahe
3    Siung bawang putih cincang kasar
2    Buah jeruk purut
1    sdm saos tiram
2    sdm margarin
2    sdm kecap asin
2    cangkir minyak sayur
2    cabe merah besar (buang bijinya)
minyak wijen secukupnya
air, garam, merica dan gula pasir secukupnya.

Cara memasak:
- Lumuri ayam dengan kecap asin biarkan meresap kurang lebih 15 menit. Lalu baluri ayam dengan tepung sagu.
- Panaskan wajan masukkan 1 sdm margarin tambahkan minyak sayur kemudian goreng ayam dalam minyak panas hingga masak dan berwarna keemasan. Tiriskan
- Tumis jahe, bawang putih, dan bawang bombay dengan sedikit minyak hingga harum lalu tambahkan saos tiram, 1 sdm air jeruk purut, 1 sdm margarin aduk rata kemudian masukkan ayam yang sudah digoreng tambahkan merica garam dan air secukupnya.
- Aduk rata beberapa saat taruh dipiring saji, beri minyak wijen secukupnya dan taburi dengan irisan cabe merah besar.

Ayam goreng saus mentega ini enaak sekali,  pulang dari lomba langsung diserbu habis sama keluarga. Semua keluarga pun suka dengan ayam goreng ini bahkan minta dimasakin lagi. 

Sekalian ikut meramaikan acara Chinese Food Weeknya NCC maka setor resep diatas, bagi yang tidak sempat ikut CFW boleh berkunjung ke blog CFW atau klik logo CFW di bagian kanan. Resep-resep setoran para NCCers bisa dijadikan alternatif menu hidangan baru lho buat keluarga tercintah he he he. 

Puding Kacang Hijau



 
Puding kacang Hijau yang yummy, lembut dan enak banget. campuran santan dan susu membuat puding terasa segar dan gurih.

05 Oktober 2011

Chicken Potato Shouffle



Chicken Potato Shouffle
Sumber: Pak Sahak

Bahan:
5 buah smoked chicken (potong dadu) ----> saya tidak pakai
1 dada ayam, rebus, potong dadu ------ modif dari saya
250 gr butter ----> saya pakai margarin & butter 1:1
150 gr tepung terigu
200 gr kentang, kukus, haluskan
100 gr kacang polong kalengan
500 gr fresh cream ----> saya pakai susu UHT full cream
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt pala bubuk
1 sdt kaldu bubuk
1 sdm gula pasir
100 gr keju parut dan tambahan utk topping
7 butir kuning telur ---> saya pakai 6 telur
7 butir putih telur, kocok kaku---->saya pakai 6 telur
150 gr bayam di iris-iris ----> modif dari saya

Cara Membuat:
  1. Panaskan butter sampai cair lalu masukkan tepung terigu lalu aduk rata.
  2. Masukkan fresh cream (atau susu cair), garam, merica bubuk, pala bubuk, kaldu bubuk, gula pasir, aduk rata.
  3. Masukkan kentang, smoked chicken, daging ayam rebus dan kacang polong, aduk rata.
  4. Matikan kompor masukkan kuning telur & keju parut, aduk rata.
  5. Masukkan putih telur ke dalam adonan diatas secara perlahan, aduk rata.
  6. Tuang ke loyang aluminium foil. Beri parutan keju.
  7. Panggang 170 derajat celcius selama 30 menit atau sampai matang.

Sehari setelah ikut KOPDAR NCC JAKSEL bareng Pak Sahak Allhamdulillah dapet orderan Chicken Potato Shouffle. Aduh senengnya sekalian bisa praktek gimana bikin shouflfle. Bikinnya pun cepat, pagi-pagi jam 05.00 bangun (bahan sudah ditimbang  malam sebelumnya) dan langsung bikin jam 06.45 sudah matang. So bagi yang ingin bikin untuk bekal anak sekolah ataupun bekal suami kerja bisa bikin kue ini. Rasanya lembut dan enaaak sekali. Terima kasih buat Pak Sahak untuk resepnya.

Bolu Gulung Again


Lagi seneng-senengnya bikin bolu gulung he he he, kali ini bikin buat dibawa keacara seorang sahabat yg lagi mengadakan syukuran pindah rumah. See cantik-cantik kan bolunya, secantik yang bikin he he he narsis.com

Macaronibollen

 
Dalam rangka menghabiskan stock macaroni, cari-cari resep nemu resep  macaronibollen bogasari. 
Sumber bogasari:
 
Macaronibollen:
Bahan :
250 gram Macaroni La Fonte
150 gram Daging ayam cincang ---> saya pakai kornet beef ukuran 198gr
50 gram Keju-parut
1½ sdm Peterseli-cincang
2 btr Telur
1 sdt Garam
1 sdt Kaldu ayam bubuk indofood
½ sdt Lada halus
10 sdm Tepung roti----> saya tepung roti kasar
Minyak goreng  Bimoli spesial untuk menggoreng

Cara Membuat :
  1. Rebus macaroni sesuai petunjuk pada kemasan
  2. Campur macaroni dengan ayam cincang, keju parut, peterseli cincang, telur, garam, kaldu bubuk, lada halus dan 2 sendok makan tepung roti
  3. Bentuk bulat setiap 1 sendok makan. adonan, gulingkan dalam sisa tepung roti, goreng dengan minyak panas sedang, hingga matang dan berwarna keemasan 
hmm perpaduan rasa yang gurih, wangi peterseli dan kriuk-kriuk tepung roti sedaaap sekali.